Skip links

Performance Marketing, Strategi Pemasaran Efektif dan Tepat Sasaran

Performance Marketing merupakan salah satu strategi pemasaran yang saat ini cukup banyak digunakan oleh brand ataupun perusahaan. Tapi sebenarnya, seperti apa sih strategi marketing ini? Dilansir dari Yellowhead, performance marketing adalah sebuah strategi marketing atau periklanan dimana pengiklan/advertiser hanya perlu membayar sesuai dengan performa dari iklan yang dijalankan.

Ketika akan menjalankan sebuah kampanye periklanan, advertiser bisa menentukan terlebih dahulu tujuan apa yang ingin dicapai dan hanya perlu mengeluarkan budget ketika tujuan tersebut telah tercapai. Sebagai contoh, ketika suatu brand ingin memperkenalkan produk baru, tentu tujuan yang ingin dicapai adalah menargetkan iklan yang dijalankan dapat menjangkau audiens sebanyak-banyaknya. Dengan strategi marketing ini, brand tersebut dapat menargetkan berapa jumlah audiens yang ingin dicapai (reach) dan membayar sesuai dengan jumlah reach yang mereka dapatkan.

Strategi ini tentu akan jauh lebih efektif dan efisien ketika sebuah brand memiliki budget yang terbatas atau memerlukan pengukuran kinerja marketing secara komprehensif.

Mengukur Performa Iklan dengan Performance Marketing
Mengukur kinerja periklanan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai dengan Performance Marketing

Kenapa Harus Performance Marketing? 

Berbicara mengenai dunia periklanan atau advertising, ketika Power People memasang sebuah iklan di billboard atau koran, tentu harus mengeluarkan budget ketika iklan tersebut terpasang. Padahal, kita tidak tahu ada berapa orang yang melihat iklan tersebut. Namun hal yang berbeda akan Power People dapat dengan performance marketing.

Power People bisa menentukan terlebih dahulu target apa yang ingin dicapai, apakah reach, clicks, atau bahkan sales. Sehingga pada akhirnya, biaya yang dikeluarkan oleh advertiser tidak akan terbuang secara sia-sia. Terlebih, seluruh aktivitas periklanan dapat Power People ukur secara komprehensif dan juga realtime.

Dalam sebuah performance marketing, proses A/B testing dan analisa performa iklan dapat dilakukan secara real time. Apabila diperlukan adanya optimisasi agar iklan bisa berjalan lebih optimal, Power People bisa langsung melakukannya tanpa harus ada waktu dan biaya yang terbuang secara sia-sia.

Penjelasan di atas tentunya sedikit memberikan gambaran mengenai seperti apa performance marketing dan mengapa Power People perlu segera melakukannya. Tertarik untuk mencoba? Segera konsultasikan kebutuhan Power People bersama Power Commerce Asia.

Leave a comment